Tips menghindari diri dari kerasukan jin

12:41 AM , 1 Comments

sumber : google
Saya sekedar ingin berbagi pengalaman tentang makhluk halus berdasarkan fakta yang pernah saya alami beberapa tahun silam saat saya mengenyam pendidikan di salah satu institusi pendidikan di Lombok.
Saya menulis tentang ini karena di kampus ada salah seorang sahabat karib yang mengalami kerasukan jin jahat di dalam kampus pagi tadi. Jin itu ternyata tidak pilih laki atau perempuan sebagai target. walaupun rata-rata yang menjadi target mereka memang perempuan, karena perempuan secara fisik memang lemah,biasanya perempuan akan cepat dirasuki pada saat mensturasi.
Lalu bagaimana dengan pria? Tidak bisa dipungkiri,sebagaimana yang saya katakan diatas juga bisa dirasuki. Terutama laki-laki yang raganya lemah dan suka menyendiri dengan pikiran kosong,seperti halnya yang terjadi pada sahabat saya.
Di lembaga tempat saya mengenyam pendidikan dulu, saya sering menemukan siswi kerasukan, dengan berbagai tingkah, namun mereka cepat ditangani oleh para ustadz. Bahkan teman sekelas saya ada yang sampai berhenti sekolah.
Pada tahun penerimaan siswa baru,saya menjabat sebagai pengurus organisasi siswa, melihat siswi baru hati pun terpaut pada salah seorang siswi yang bagi saya dia adalah siswi tercantik pada angkatan itu,akhirnya kami memadu cinta walaupun hanya lewat perantara surat menyurat (so sweet :) ) . Sekitar setahun lamanya kami menjalin kasih, ada orang lain yang ingin merenggutnya dari tangan saya, sebagai lelaki saya pun mempertahankan si dia,karena memang saya sungguh mencintainya. Kami sama-sama sangat saling mencintai sehingga dia tidak mau jatuh ke tangan pria lain.
Sebagaimana dalam pepatah mengatakan "cinta ditolak dukun bertindak". Nyatanya itulah yang terjadi pada diri si cewek. Ahli rukyah yang mengobatinya bertutur bahwa yang menjadi target pada awalnya adalah saya, orang itu ingin menyingkirkan saya dari si cewek. Agar dia bisa mendapatkan si cewek. Namun sihirnya mental begitu saja saat dia mencoba menjahati saya (bukannya saya sok kebal). Mendengar penuturannya seperti itu saya hanya diam tertegun bahkan hampir tidak percaya.
Hingga akhirnya orang itu menyihir si cewek, entah sudah berapa kali si cewek kerasukan jin,hingga si cewek merasa dirinya ditusuk tusuk, saya membayanginya seperti di film-film horror. Tapi ini kejadiannya adalah fakta dan didepan mata saya sendiri, merintih kesakitan seperti ditusuk tusuk. Waktu itu saya tidak bisa melakukan apa-apa selain menjaga mukanya dari tangannya sendiri.
Hingga akhirnya pertolongan ahli ruqyah pun datang, sehingga si cewek tersadar. Setelah itu dilakukan terapi-terapi rukyah beberapa hari lamanya. Setelah si cewek sembuh total barulah saya diceriterakan seperti cerita diatas.
Lalu teman-teman menanyakan ke saya, perihal kenapa saya yang waktu itu menjadi target tapi tidak kena sihir,alias sihirnya mental. Saya bingung mau jawab seperti apa, karena bagi saya, saya tidak memiliki amalan-amalam khusus.
Kemudian ustadz saya menjelaskan. Bahwa doa yang telah diajarkannya kepada kami adalah doa yang sangat mustajab untuk menghindari diri dari kejahatan setan. Shalat berjamaah juga sebagai salah satu faktor utamanya. Setelah itu barulah saya tersadar, bahwa yang saya selalu baca setiap hari adalah doa sobah wal masa' (doa pagi dan petang). Alhamdulillah 'ala kulli haal.
Berdasarkan dari pengalaman kejadian diatas, berikut saya simpulkan tips-tips untuk menghindari diri kejahatan mahluk halus :
1. Takutlah hanya kepada Alloh SWT,
Yaitu menghindari diri dari perbuatan syirik (menyekutukan Alloh), melaksanakan perintahnya dan menjauhi larangannya
2. Bacalah doa pagi dan petang,
Ini akan menjaga diri dari segala kejahatan,bukan hanya kejahatan makhluk halus. Untuk bacaan silahkan searching di google dengan sumber yang terpercaya (insya alloh akan saya lampirkan pada postingan berikutnya). Doanya memang cukup panjang, dulu awalnya saya membacanya diatas kertas,lama kelamaan jadi hafal.
3. Bergaullah bersama teman-teman, hindari terlalu banyak menyendiri apalagi sampai pikiran kosong.
Tips diatas cukup sederhana, asalkan bisa secara istiqomah menjalankannya. Paksalah diri anda untuk mengamalkan tips diatas, semakin lama anda akan menjadi terbiasa, dan tidak akan merasa terbeban lagi.

1 comment:

  1. MGM Grand Casino & Hotel, Las Vegas - Mapyro
    Get directions, reviews and information for 상주 출장샵 MGM Grand 전라남도 출장샵 Casino & Hotel, Las 제주도 출장마사지 Vegas in Las Vegas, NV. The MGM Grand 아산 출장안마 is a hotel and 부천 출장샵 casino on the Vegas Strip.

    ReplyDelete

Terima kasih atas komentar anda